BeritaMujizat.com – Revival – Graha Anugerah Solo dipenuhi oleh ratusan orang yang hadir dalam New Fire Conference 2024 sore hari ini.
Acara ini menjadi momentum penting bagi para anak-anak Tuhan yang merindukan kebangunan rohani, kembali digelar setelah terakhir kali diadakan pada tahun 2021.
Pukul 17.30 WIB acara tepat dimulai dengan dengan pujian penyembahan. Kursi jemaat telah terisi penuh oleh orang-orang dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk anak-anak sekolah, mahasiswa, pekerja, dan jemaat gereja dari Solo dan sekitarnya.
Tidak hanya membatasi diri pada kota Solo, Fire Generation sebagai penyelenggara acara juga mengundang peserta dari kota-kota lain seperti Semarang, Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Pati, dan beberapa kota lainnya. Bahkan, ada beberapa titik di Indonesia yang mengikuti acara ini secara daring, seperti Singkawang, Jakarta, Poso, Ambon, Alor, Laukesumpat, Tanjung Balai, dan Kupang.
Baca Juga : Mengikuti Konferensi Online Beberapa Komunitas Dilawat Tuhan Lewat Layar LaptopĀ
Dengan tema “Highway of Revival”, acara ini menjadi panggilan bagi para peserta untuk menjadi bagian dari gerakan pemulihan rohani yang diyakini akan membawa berkat bagi sekolah, kampus, kota, tempat kerja, dan bahkan bangsa-bangsa. Fire Generation yakin bahwa api Tuhan akan dipakai untuk membangkitkan dan memulihkan secara luar biasa.
Acara ini akan berlangsung selama dua hari, mulai dari tanggal 30 Mei hingga 1 Juni 2024, dengan harapan bahwa semangat kebangunan rohani akan terus berkobar dan membara di seluruh negeri.