El-BethelRenunganRenungan HarianSpiritualitas

Bersegeralah


BeritaMujizat.com – Renungan – Entah apa yang ada dalam pikiran Lot waktu itu, tetapi dia hampir saja melakukan kesalahan yang sangat fatal. Dikatakan dalam ayat bacaan kita hari ini bahwa Lot berlambat – lambat untuk pergi dari kota yang akan dimusnahkan Tuhan.

Ketika fajar telah menyingsing, kedua malaikat itu mendesak Lot, supaya bersegera, katanya:”Bangunlah, bawalah isterimu dan kedua anakmu yang ada di sini, supaya engkau jangan mati lenyap karena kedurjanaan kota ini.” Ketika ia berlambat – lambat, maka tangannya, tangan isteri dan kedua anaknya dipegang oleh kedua orang itu, sebab Tuhan hendak mengasihani dia; lalu kedua orang itu menuntunnya ke luar kota dan melepaskan di sana. Kejadian 19:15-16

Tetapi karena kasih karunia Allah Lot dan seluruh keluarganya selamat. Kecuali isteri Lot yang melanggar aturan dan menoleh kebelakang.

Seringkali kita berlambat – lambat untuk mengambil keputusan maupun melakukan apa yang Tuhan mau. Terlalu banyak berpikir terkadang justru membuat kita semakin bingung mengambil langkah. Kita hanya berputar pada hal itu – itu saja dan akhirnya kita tidak melangkah.

Saat kita menunda pekerjaan, apa yang terjadi? Jelas pekerjaan kita bukannya selesai tetapi malah menumpuk banyak. Kalau kita menunda keputusan apa yang terjadi?

Hidup kita akan berhenti disitu saja dan kita tidak berjalan dengan apa yang Tuhan mau. Bahkan mungkin ketika kita menunda keputusan kita, hidup orang lain terhenti karena kita. Bahkan kalau kita sadar, hidup kita itu ditunggu orang lain.

Dengan kasih karunia-Nya, Dia menolong kita walaupun kita berlambat – lambat. Kita masih dikasihi-Nya. Tetapi ada kalanya ketika waktu Tuhan itu terjadi dan kita berlambat – lambat maka kita akan benar – benar tertinggal.

Mari kita belajar, ketika kairos Tuhan itu hadir, kita selaras dan mengikuti Kairos itu. Ketika pintu dibukakan mari kita bersegera untuk masuk. Jangan terlambat!

PERENUNGAN

  1. Apakah kita sudah berjalan, selaras dengan apa yang Tuhan mau?
  2. Sudahkah kita bersegera dengan panggilan Tuhan?
  3. Masih adakah hal – hal yang membuat kita berlambat – lambat?

DOA

“Tuhan Yesus, kami bersyukur untuk kasih karunia-Mu. Engkau baik untuk setiap hidup kami. Ampuni kami, ketika kami seringkali tidak bersegera melakukan apa yang Tuhan mau. Seringkali kami berlambat-lambat mengerjakan apa yang Tuhan mau. Hari ini, ajari kami berjalan selaras dengan waktu Tuhan. Terimakasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami berdoa. Amin”

Penulis : Dwinur

Comments

Related Articles

Back to top button