El-BethelRenunganRenungan Harian

Sauh Pengharapan


Berita Mujizat – Renungan – Pengharapan berasal dari kata : harap, yang berarti menginginkan sambil menantikan sesuatu hal terjadi. Pada dasarnya manusia memiliki sebuah harapan atau asa, karena manusia memiliki jiwa yang di dalamnya ada keinginan, perasaan dan kehendak.

Pusat dari pengharapan dalam diri manusia adalah jiwa. Oleh karena itu dalam kitab Ibrani 6:19 dikatakan bahwa : “Pengharapan itu adalah sauh yang kuat dan aman bagi jiwa…” Apabila pengharapan yang dimiliki bersumber pada pengharapan yang tepat maka pengharapan yang dimiliki oleh setiap manusia tidak akan pernah sia – sia.

Mengapa? Karena pengharapan itu memiliki sebuah jaminan. Pengharapan didalam Kristus Yesus – lah yang akan membawa kita pada pengharapan dengan sebuah kepastian. Bil 23: 19 “Allah bukanlah manusia, sehingga Ia berdusta. Bukan manusia, sehingga Ia menyesal. Masakan Ia berfirman dan tidak melakukannya, atau berbicara dan tidak menepatinya?”

Bila harapan yang dimiliki oleh setiap orang diletakkan pada tempat yang salah, maka akan timbul kekecewaan, yang lebih parahnya lagi bila kekecewaan itu terus dibuahi maka akan menjadi dosa. Sebab banyak hal yang ditimbulkan karena hilangnya pengharapan seperti: orang meninggal bunuh diri dikarenakan merasa kehilangan pengharapan, orang putus asa dan pada akhir nya lari ke narkoba dan minuman keras, orang tua yang meninggalkan anak, dan masih banyak lagi.

Dalam Mazmur Daud, Maz 42 : 12 “Mengapa engkau tertekan, hai jiwaku, dan mengapa engkau gelisah di dalam diriku? Berharaplah kepada Allah! Sebab aku bersyukur lagi kepadaNya, penolongku dan Allahku! Daud menuliskan, berharap kepada Allah merupakan tempat yang paling tepat untuk meletakkan pengharapan.

“Pengharapan merupakan sauh yang kuat …”, Sauh atau bisa disebut juga jangkar merupakan benda yang diletakkan di dasar laut atau sungai supaya kapal dapat berhenti. Bisa dibayangkan bila kapal tidak menggunakan jangkar yang kuat, maka kapal tidak dapat berhenti atau tidak dapat menurunkan penumpang. Pengharapan di dalam Kristuslah yang membuat kita dapat memperoleh kekuatan sampai melihat janji Tuhan.

Sumber pengharapan kita ada di dalam Kristus yang membuat kita dapat melakukan perkara–perkara di luar kekuatan dan kemampuan kita. Bahkan ketika seakan keadaan tidak mungkin untuk terjadi, namun pengharapan di dalam di dalam Kristus yang akan membuat kita tidak takut untuk terus mencoba dan berjalan dalam kemustahilan. Sebab jika Pengharapan berkerja sama dengan kemustahilan maka iman akan mengalami lompatan.

PERENUNGAN

  1. Apa yang kita andalkan hari -hari ini?
  2. Sudahkah kita memiliki pengharapan yang kuat di dalam Kristus?
  3. Seberapa banyak kita mengandalkan diri sendiri? Seberapa banyak kita mengandalkan Tuhan?

DOA

“Ya Bapa, aku berdoa, supaya Engkau menolongku untuk dapat menjadi pribadi yang terus memiliki pengharapan yang kuat di dalamMu. Ketika pengharapan ku mulai hilang, bantu aku untuk terus ada di dalam pengharapan di dalam-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus. Amin ”

Penulis : Beatrix Renata

Comments

Related Articles

Back to top button