Mengatasi Godaan Mamon: Membangun Dasar Hidup yang Benar
BeritaMujizat.com – Renungan – Kita tahu bahwa segala hal di dunia ini dapat dibeli dengan uang, bahkan setiap kebutuhan manusia juga dibeli dengan menggunakan uang seperti kebutuhan primer, sekunder, atau pun tersier, semuanya membutuhkan uang sehingga seakan-akan mencari uang itu adalah hal yang lumrah dan biasa bagi kita manusia.
Dan yang jadi pertanyaannya adalah apakah mencari uang itu salah? Tentu tidak salah mencari uang, namun akan menjadi salah ketika kita sudah mulai mencintai uang, menjadikan uang itu segala-galanya dan menjadi orientasi dalam hidup kita! Sebagai orang Kristen kita harus tahu benar bahwa uang adalah hal yang berbahaya dan mampu menjatuhkan hidup kita.
Bahkan dalam 1 Timotius 6:10 dikatakan “Akar dari segala kejahatan adalah cinta uang.” Dan bahkan sering kali kita juga melihat banyak pelayan Tuhan yang sudah melayani bertahun tahun dapat jatuh hanya karena uang. Kenapa bisa demikian?
Ya, karena uang atau mamon adalah tuhan yang kedua seperti tertulis dalam Matius 6:24 :
“Tak seorang pun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon.”
Dari ayat di atas kita dapat melihat bagaimana mamon ini adalah hal yang sangat berbahaya yang tanpa sadar dapat membelokkan fokus dan menjatuhkan hidup kita. Maka dari itu kita harus sadar benar dan menjaga hidup kita, jangan sampai kita menjadikan mamon sebagai orientasi dalam hidup kita apalagi menjadikan mamon sebagai Tuhan kita karena ketika kita mulai mencintai mamon itulah awal dari kehancuran hidup kita.
Lalu bagaimana kita dapat mengalahkan dan tidak mencintai mamon? Yaitu dengan selalu memiliki dasar hidup yang benar dan dasar hidup yang benar adalah selalu mencintai Tuhan Allah dengan segenap hati, segenap jiwa, dengan segenap akal budi dan kekuatan kita. Sehingga ketika kita bekerja atau melakukan segala sesuatu, fokus kita adalah untuk selalu mencintai Tuhan yang selalu memberi kekuatan dan segalanya dalam hidup kita.
PERENUNGAN
Apakah tanpa sadar kita sudah mulai mencintai mamon? Jikalau tanpa sadar kita mulai mencintai mamon,
marilah kita bertobat bersama dan belajar untuk selalu mencintai Tuhan kembali karena mencintai Tuhan
adalah dasar hidup benar yang mampu mengalahkan mamon di hidup kita.
DOA
“Bapa kami bersyukur atas setiap kebaikan Tuhan dalam hidup kami yang senantiasa melimpah, ampuni
kami Tuhan yang sering kali tanpa kami sadar hidup kami mulai membelok dan mencintai mamon,
ajarlah kami untuk selalu memiliki dasar hidup yang benar dan selalu mencintai-Mu dengan segenap
hati, segenap jiwa, dengan akal budi dan kekuatan kami, Amin.”
Penulis : Daniel G